Minggu, 06 Mei 2012

Modus Anomali: John Evan...you!


Begitu sang sutradara pasang tweet seputar judul film terbarunya, penulis kepo dh…..cari thriller-nya, dan menemukan a Rio Dewanto who is casted as the main role!  Dan, ya bisa didugalah ya, this movie becomes one of the most wanted movie in my list.  Terpaksa mengiringkan niat untuk menonton pas premiere karena sore harinya harus sudah otw ke luar kota, tanpa kesulitan berarti penulis pun menemukan teman yang suka hati diajak menonton film ini.  Fakta bahwa film ini merupakan film thriller yang mungkin saja sedikit berbau mistis bikin penulis emoh nonton seorang diri, maka yaa bersyukur sekali ketika ada teman yang bersedia diajak tegang dan ketakutan bersama..hehe.



Filmnya fokus pada tokoh John Evans(Rio Dewanto)(berdasarkan identitas di dompet yang ada di saku celananya) yang sedang mencari kedua anaknya dan memburu sekaligus mencari pembunuh istrinya yang tengah hamil besar (Hannah Alrashid).  Dari sore hingga malam hari ia terus menelusuri hutan mencari anak-anaknya.  Beberapa kali ia mendapati sosok misterius yang dicurigai sebagai penyebab kekacauan liburan.  Liburan ya liburan, informasi seputar liburan didapatnya ketika memutar rekaman video di lokasi ia menemukan sang istri telah terbujur kaku berlumuran darah. 



Di tempat lain, kedua anaknya tengah bersembunyi di tengah hutan dan mencari ayahnya yang berada di sisi lain hutan.  Nahas ketika mereka tengah berpencar mencari sang ayah keduanya justru menyusul sang bunda melalui tangan ayah mereka!  Ya, sang ayah secara tak sengaja telah membunuh kedua anaknya: dijebak dengan pagar runcing dan ditebas lehernya.  Kejadian tersebut membuat John frustasi hingga akhirnya menemukan satu bunyi alarm jam yang setelah ditelusuri membawanya pada satu titik yang ternyata terdapat sesosok mayat pria di dalamnya!  Ada satu petunjuk yang terltulis di dada sang mayat yang menggiring John ke suatu tempat yang membuat penonton ngeh dengan anomali yang dijadikan modus dalam film ini.



John pun kembali ke tempat semula ia terkubur hidup-hidup, menemukan suatu kotak dan menggunakan apa yang ada di kotak itu, mengerang kesakitan, pingsan, tersadar dengan mimik 180 derajat berbeda, kembali ke mobil yang ditutupi dedaunan di tengah hutan, mengendarai mobil, menelepon keluarga sambil mengintip foto keluarga kecil mereka (sepasang suami istri dengan satu anak), dan berhenti ketika menemukan satu keluarga yang terdiri dari ayah, ibu, dan dua anak lelaki remaja tiba di sebuah rumah masih di tengah hutan yang sama.  Bergegas ke bagasi, berganti pakaian, dan berkunjung ke rumah tersebut.  Kunjungan pria yang berpuluh menit sebelumnya bermimik tegang namun kini begitu tenang dan culas membawa pada satu peristiwa yang menyingkap tabir dibalik rentetan kejadian yang terjadi malam sebelumnya.  Penasaran apa yang sebenarnya terjadi? mumpung belum turun layar buruan gih kunjungi bioskop terdekat kesayangan Anda! :)
***



A bit boring in the midlle of the story, but the ending is so GOKIL!  itu kesan penulis begitu credit tittle muncul di layar.  Gak heran deh kenapa dijudulin "Modus Anomali" kalo begitu ceritanya.  Sedikit ngebosenin di tenga itu bisa jadi karena fokus cerita yang berpusat pada seorang pria beridentitas John Evans, yang secara intens menguasai tiga perempat bahkan lebih durasi film. Kehadiran tokoh-tokoh lain kayak sepasang anak yang mencari ayahnya, seorang istri yang tengah mengandung--meski hanya muncul melalui video, dan tentu saja satu keluarga lain di akhir cerita memberikan warna tersendiri dalam film ini.   seganteng apa pun itu mas Rio Dewanto, tapi psstt.....bosen juga bro liat doi lari-lari sendiri, bersembunyi dari satu batu ke batu lain dengan sesekali ditemani kenyaringan "alarm" yang juga mejadi salah satu petunjuk di film ini.   Meskipun ada beberapa hal yang masih kurang masuk akal kayak pas Rio dibakar dalam peti padahal kan....sstt... *cari tau sendiri aja*, nah kan gimana coba maksudnya siapa toh yang ngebakar?  tapi yasudahlah yang jelas modus yang ditampilkan oleh si tersangka di film ini emang bener-bener sebuah anomali.  Buat kalian yang suka film thriller, nih film cocok sekali, buat para penggemar Rio Dewanto, gak pol ah kalau belum nonton film ini, buat pengagum karya Joko Anwar, nih another crazy movie of him, buat yang ngaku cinta dan peduli sama film INDONESIA, silakan berbondong-bondong kunjungi bioskop terdekat di kota Anda sebelum turun layar *mumpung tayangnya lagi relatif lama*! :D
x

Tidak ada komentar: